Rabu, 10 November 2010

Fw: 5 langkah menuju keluarga sakinah

Setiap insan manusia diciptakan oleh Sang Kholik itu berpasang-pasangan dengan diberikan rasa cinta dan kasih sayang.
Cinta dan kasih sayang akan membuat kehidupan manusia menjadi bahagia penuh kedamaian.
Untuk mencapai kehidupan yang tentram dan bahagia,setidaknya ada 5 hal yang harus dilakukan oleh setiap pasangan hidup,yang antara lain:
1. Saling mencintai.
2. Saling mempercayai.
3. Menjalin komunikasi dengan baik.
4. Saling membantu kesibukan masing-masing.
5. Saling menasehati.
Inilah lima hal yang harus dimiliki oleh setiap individu-individu yang akan membangun komitmen CINTA agar bisa mencapai kehidupan yang Sakinah Mawaddah Warrohmah.


Sumber:'uqudulijain karangan Syeh Ahmad Ibnu Umar

Fw: SANG PECINTA

Menurut pelajaran yang disampaikan oleh Rosulloh SAW yang artinya"barang siapa mencintai sesuatu dng berlebihan maka dia akan menjadi hambanya"dari pelajaran itu kita bisa ambil kesimpulan bahwa sebagai sang pecinta kita harus bisa menempatkan diri pada posisi:
1.Siap berkorban baik tenaga,fikiran,maupun harta kekayaan.2. Siap memberikan kasih sayang yg tulus walaupun mengalahkan kepentingan dan kesenangan diri sendiri.
3. Siap melindungi kekasihnya walaupun harus menghancurkan diri sendiri.4. Siap untuk kecewa jikalau ternyata cinta tak harus memiliki.
Untuk melihat keseriusan Sang Pecinda kita bisa mendeteksinya melalui pelajaran Rosululloh SAW dalam sebuah hadits yg artinya"tanda-tanda cinta itu ada tiga:
1. Memilih perkataan kekasihnya dibandingkan perkataan orang laen.
2. Memilih berada di samping kekasihnya dibandingkan berada di samping orang laen.3. Memilih kerelaan kekasihnya diatas ridho orang lain.(al-hadits)Demikianlah setidaknya sebagai Sang Pecinta agar bisa menghadirkan surga kehidupan bagi orang yang di cintainya.
--
Dikutip dari Nashoihul 'Ibad.

Jumat, 29 Oktober 2010

karena penasaran

Beberapa waktu yang lalu saya mulai belajar utak-atik komputer,dan saya mendapati istilah BLOGSPOT,rasa keingintahuan pun muncul di otakku,apasih blogspot itu?akhirnya saya memberanikan diri untuk membukanya,maklumlah secara keilmuan,saya hanyalah seorang yang lahir dari keluarga sederhana yg hanya berpendidikan rendah.Keinginan untuk bisa mengenal technologi IT dijaman skarang ini mengantarkan saya membuat blog ini.Ternyata...saya bisa... walaupun masih banyak kekurangan disana-si ni.yah...saya sangat sadar keterbatasan saya dan semuanya emang butuh proses.Saya sangat berharap siapapun yang kebetulan membaca tulisan ini sudilah kiranya berbagi sedikit ilmu dengan saya agar blog ini bisa layak untuk di kunjungi.